Zubaidah, TKI yang Lidahnya Rusak Bekerja di Arab Saudi


Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) mengklarifikasi lokasi tempat kerja TKI yang menderita sakit gula darah rendah ekstrim Zubaidah. BNP2TKI menyebutkan lokasi penempatan kerja Zubaidah berada di Arab Saudi.

"Bukan Bahrain, tapi Arab Saudi. Setingkat provinsinya itu Dahrain tapi masih Arab Saudi," kata Tenaga Profesional Bidang Pengembangan Komunikasi Publik BNP2TKI, Mahmud F Rakasima, pada wartawan di kantor BNP2TKI Jalan MT Haryono, Jakarta Selatan, Senin (2/7/2012).




Mahmud menjelaskan Zubaidah berada di Arab Saudi sebagai Penata Laksana Rumah Tangga (PLRT). Zubaidah diberangkatkan oleh PT Alatas Ikhwan yang merupakan perusahaan penyalur TKI di Tanah Air resmi.

"Zubaidah merupakan TKI PLRT yang diberangkatkan PT Alatas Ikhwan, Jakarta pada 17 Februari 2009 ke Arab Saudi serta bekerja di keluarga majikan Jafar Alhakim," terang Mahmud.

Mahmud menambahkan Zubaidah akan masuk ke RSUD Syamsudin Sukabumi besok pagi untuk perawatan lanjutan. BNP2TKI menyiapkan dana Rp 40 juta untuk biaya pembayaran risiko dan persoalan Zubaidah.

"Zubaidah akan masuk ke rumah sakit besok pagi rencananya. Kita juga sudah memanggil perusahaan asuransi proteksi yang mempesertakan Zubaidah ke dalam program pertanggungan TKI, dan telah menyepakati pembayaran risiko atas masalah Bedah yaitu Rp 40 juta," terang Mahmud menirukan arahan atasannya, kepala BNP2TKI, Jumhur Hidayat.

Pada berita sebelumnya, Zubaidah yang menderita gula darah rendah yakni 10 mg/dl disebutkan bekerja di Bahrain. Namun ternyata TKI asal Sukabumi tersebut ditempatkan di Arab Saudi dengan wilayah Dahrain. Zubaidah adalah TKI yang diduga mengalami penyiksaan dengan lidah terbelah, namun ternyata lidahnya terpotong disebabkan kejang-kejang dan tergigit akibat penyakitnya.

detiknews







BERITA LAINNYA:




Masukkan Email Anda Disini untuk dapatkan BERITA terbaru :

Delivered by FeedBurner




Share/Bookmark
41772-07
 
tv1one tv1one-Online.
Simplicity Edited by Ipiet's Template